Friday, 13 February 2015

Kingsman 'The Secret Service'

Setelah mendulang kesuksesan lewat Kick-Ass, Matthew Vaughn kembali bekerja sama dengan Mark Millar selaku penulis comic book "The Secret Service" yang kemudian di angkat menjadi film dengan tambahan judul "Kingsman". Memiliki formula yang tidak jauh berbeda dengan Kick-Ass, film ini di harapkan mampu melebihi film pendahulunya, tak lupa pula Mark Strong yang kembali bermain dalam kolaborasi Matthew-Mark ini.

Harry Hart atau agen Galahad (Firth), veteran agen Kingsman yang sedang mencari pengganti agen Lancelot (Davenport) yang baru saja tewas. Memiliki hutang budi dengan keluarga Unwin, Harry kemudian mencalonkan Eggsy Unwin (Egerton) sebagai pengganti agen Lancelot. Eggsy yang telah memiliki bakat seorang agen mata-mata sejak kecil merasa tidak sulit untuk melewati berbagai tes menjadi agen. Di lain tempat, Valentine (Jackson) membuat sebuah sim card gratis untuk seluruh masyarakat dunia. Tidak hanya itu, ia juga mengajak beberapa orang-orang kaya penting dan politikus untuk bersekongkol dengannya, membuat dunia baru yang isinya hanya orang-orang pilihan Valentine. Dengan bantuan kaki tangan setianya, Gazelle (Boutella), ia menjalankan rencana liciknya yang naas nya membawa Agen Galahad dalam bahaya. Eggsy juga harus menerima kekalahannya pada tes terakhir dari Arthur (Caine) pimpinan Kingsman dan merelakan Roxy (Cookson) menjadi pengganti Lancelot. Eggsy mengetahui Valentine yang membunuh Gallahad kemudian melancarkan aksi balas dendam, di bantu dengan agen yang mendidiknya, Merlin (Strong) dan Agen Lancelot yang baru, Eggsy berusaha menyelamatkan dunia dari kepunahan manusia.

Adaptasi karya Mark Millar yang khas akan kesadisan pertarungannya membuat film ini mendapatkan potongan sensor sebanyak 12 menit untuk penayangannya di Indonesia. Meski begitu, Karakter Valentine yang takut akan darah sepertinya menolong film ini agar tidak terlalu banyak adegan berdarah. Akting dari Taron Egerton menjadi pemuda yang cerdas dan atletis namun terkadang 'Bad Boy' terlihat apik. Begitu pula dengan berbagai latihan dan tes yang disajikan Mark Strong sebagai pelayan Arthur. Balutan komedi yang tqak asing dalam karya-karya Millar pun disajikan dengan menarik, membuat film mata-mata ini berbeda dari film mata-mata kebanyakan, tak lupa pula dialog tentang film mata-mata serupa di masukkan dalam film ini. Special Effect yang di sajikan tidak begitu bagus dan rapih, baiknya, spesial efek yang ada di kemas dengan gaya berbeda yang tidak mengutamakan ke detailan, membuat efek yang ada tidak begitu di perhatikan. Koreografi pertarungan yang baik juga membuat beberapa adegan yang seharusnya dinilai sadis menjadi tidak terasa. Scoring khas Henry Jackman membuat suara dalam film ini memiliki khas yang sama dengan genre scoring dari Kick-Ass. Finally, film aksi semi komedi mata-mata ini sangat recommended untuk di nikmati.

Rate : 8.4/10

"Manners maketh man. Do you know what that means? Then let me teach you a lesson." - Harry Hart a.k.a Galahad


No comments:

Post a Comment